Gunakan tanda [] untuk mencari tag gan! contoh [flutter, javascript]

Flutter is Amazing
Flutter is Amazing

Bab 1

Perkenalan

remove_red_eye 2605 Kali
spellcheck 332 Kata, 2537 Karakter
*Catatan: buku ini masih berlangsung hingga memiliki label selesai.

Halo gan. apa kabar? semoga sehat selalu. Pada artikel pertama ini saya akan membahas mengenai flutter. Konten ini akan berlanjut ke konten-konten lainnya hingga ke tahap intermediate atau bahkan expert. Jadi ikuti terus setiap episode-nya. Oiya ane berjanji akan membuatkan fitur list seperti buku pada web ini. Selanjutnya akan ada subscribsion email juga. Jadi jangan sampai ketinggalan ya.

Sejarah flutter

Flutter merupakan software development kit (sdk) yang dikembangkan oleh google. Awalnya sdk ini ber nama "sky" dan dijalankan di OS android. Diresmikan pada saat KTT pengembangan dart, dengan tujuan bisa merender 120 fps secara konsisten.

Pada tahun 2017, dia me-release secara public versi alpha 0.0.6.

Pada tahun 2018, flutter me-release versi 1.0 yang memungkinan dapat digunakan pada banyak platform, yaitu desktop, web, dan mobile. Namun secara stable, flutter masih digunakan dalam platform mobile, yaitu android dan ios.

Pada tahun 2021, flutter me-release versi stable 2.0 untuk penggunaan null-safety pada dart SDK, dan meluncurkan versi stable untuk web.


Arsitektur Flutter

Flutter memiliki arsitektur yang lumayan keren gan. Dia mengelompokkan beberapa layer. Mungkin bisa dilihat pada gambar di bawah ya. Kalau ingin lihat gambar yang tidak pecah silakan langsung ke sumbernya. Sudah ane cantumkan di bawah gambar.

sumber flutter.dev


Text Editor

Tidak ada batasan IDE atau text editor tertentu yang dapat digunakan untuk ngoding flutter. Anda bebas memilih. TAPI, jika ente tidak ingin ribet, lebih baik install android studio, why? because ini akan mempermudah kita dalam proses installasi. Terutama untuk emulator android pun android sdk-nya.


Installasi

Installasinya sangat mudah gan lihat disini aja ya https://flutter.dev/docs/get-started/install


Keunikan Flutter

Flutter merupakan tool yang unik. Jika ente gak penasaran boleh skip aja disini sih, dan lanjut ke artikel berikutnya. Okey lanjut:

  • Flutter dapat membuat aplikasi cross platform yang bisa berjalan dengan mulus atau bahasa gaulnya (smooth). Keunikannya, kalian bisa menghubungkan kode dart ke kode native platform tertentu. Misal ente membutuhkan koneksi bluetooth yang hanya digunakan di android, so menambah permission atau semacamnya dapat anda hubungkan dengan bahasa kottlin.
  • Flutter berbasis widget, jadi almost everything is widget, bahkan ente bisa membuat widget sendiri.
  • Object oriented UI, flutter tidak menggunakan Markup Language. So, ini juga menjadi salah satu faktor utama kenapa flutter begitu cepat.


Artikel Selanjutnya (Hal Mendasar yang Wajib Diketahui)
Navigasi Konten