Gunakan tanda [] untuk mencari tag gan! contoh [flutter, javascript]

Pemrograman Dasar Dart
Pemrograman Dasar Dart

Chapter 3

Operator Kesetaraan dan Relasional

remove_red_eye Artikel telah dibaca 1218 Kali
spellcheck 213 Kata, 2030 Karakter

Operator kesetaran dan relasional menguji atau mendefinisikan jenis hubungan antara dua entitas untuk menghasilkan angka kebenaran. Ini bisa digunakan dalam beberapa kasus yang mengharuskan kita memvalidasi sebuah data, algoritma, dan kasus-kasus lainnya.

Contekan / Cheat Sheet

>Lebih besar dari
<Lebih kecil dari
>=Lebih besar atau sama dengan
<=Lebih kecil atau sama dengan
==

Sama dengan

!=Tidak sama dengan
ismendeklarasikan bahwa type yang sama
is!mendeklarasikan bahwa type yang tidak sama

Penjelasan & Praktik

Lebih besar dari (>)

Operator (>)

Contoh kasus 6>5 hasilnya adalah benar (true).

Contoh kode

void main() {
  print(6>5);
}

Hasilnya adalah

true

Lebih kecil dari (<)

Operator (<)

Contoh kasus 6<5 hasilnya adalah benar (false).

Contoh kode

void main() {
  print(6<5);
}

Hasilnya adalah

false

Lebih besar atau sama dengan (>=)

Operator (>=)

Contoh kasus 6>=5 hasilnya adalah  (true)

contoh kode

void main() {
  print(6>=5);
}

Hasilnya adalah

true

Contoh kasus ke-2:

5 >= 5 hasilnya adalah (true)

contoh kode 

void main() {
  print(5>=5);
}

Hasilnya adalah

true

Lebih kecil atau sama dengan (<=)

Operator (<=)

Contoh kasus 6<=5 hasilnya adalah  (false)

contoh kode

void main() {
  print(6<=5);
}

Hasilnya adalah

false

Contoh kasus ke-2:

5 <= 5 hasilnya adalah (true)

contoh kode 

void main() {
  print(5<=5);
}

Hasilnya adalah

true

Sama dengan (==)

operator (==)

Contoh kasus:

budi == dewi hasilnya adalah (false)

contoh kode

void main() {
  print("budi"=="dewi");
}

Hasilnya adalah

false

Tidak sama dengan (!=)

operator (!=)

Contoh kasus:

budi != dewi hasilnya adalah (true)

contoh kode

void main() {
  print("budi"!="dewi");
}

Hasilnya adalah

true

 

Is

operator (is)

Contoh kasus:

0.1 is int hasilnya adalah (false)

contoh kode

void main() {
  print(0.1 is int);
}

Hasilnya adalah

false

Is not (is!)

operator (is!)

Contoh kasus:

0.1 is not int hasilnya adalah (true)

contoh kode

void main() {
  print(0.1 is! int);
}

Hasilnya adalah

true

Artikel Selanjutnya (Operator Bitwise)
Navigasi Konten